PDM Kabupaten Purworejo - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kabupaten Purworejo
.: Home > Berita > SD Teladan Muhammadiyah Kemiri Lolos Verifikasi Pendirian Sekolah Baru

Homepage

SD Teladan Muhammadiyah Kemiri Lolos Verifikasi Pendirian Sekolah Baru

Jum'at, 11-11-2016
Dibaca: 1023

 

 

                 PURWOREJO – Setelah penantian kurang lebih satu bulan lamanya pasca dilaksanakannya verifikasi oleh Tim Verifikasi Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga(DIKBUDPORA) Kabupaten Purworejo, Sekolah Teladan SD Muhammadiyah Kemiri dinyatakan lolos verifikasi pendirian sekolah baru  pada, (10/11/16) setelah di datangi tim verifikasi di SD Muhammadiyah Kemiri. Verifikasi ini sudah dilakukan sejak tanggal 13 Oktober bukan lalu, setelah resmi diajukan pada Agustus 2016.

 

                Widi Hastomo, S.E. (Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Kemiri) mengatakan “Muhammadiyah sebagai salah satu organisasi masyarakat yang sangat memperhatikan pendidikan melalui pendirian sekolah. Maka pada tingkatan Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kemiri merasa perlu mendirikan sebuah sekolah dasar sebagai pengembangan Amal Usaha Muhammadiyah dan memenuhi kebutuhan dakwah maka pada tanggal 10 januari 2015 berdirilah sebuah sekolah dasar yang diberinama “Sekolah Teladan SD Muhammadiyah Kemiri” di atas tanah miik PCM Kemiri, Desa Kemiri Kidul Kecamatan Kemiri Kabupaten Purworejo.”, Ungkapnya.

 

 

                 Widi Hastono, juga menambahkan “Lembaga pendidikan ini telah berdiri 1 tahun lalu dan telah menyelenggarakan kegiatan belajar mengajar. Maka, guna legalitas dan bentuk pengakuan dinas akan keberadaannya, kami mengajukan RIPS (Rencana Induk Pengembangan Sekolah kepada dinas.”, Ungkap Widi Hastomo

 

                Sementara itu Drs. Muhammad Hamidi, M.Pd, (Ketua Bidang Majelis Pendidikan Dasa dan Menegah PDM Purworejo) mengatakan “Sangat bangga SD Muhammadiyah Kemiri dinyatakan lolos verifikasi dengan hasil memuaskan. Semoga dengan hasil ini semakin dapat memantapkan gerak dan langkah inovasi dikembangkan SD Muhammadiyah Kemiri sebagai sekolah teladan sehingga melahirkan generasi yang taqwa, cerdas dan berkeamjuan.”, Ungkapnya.

 


Tags: SD Teladan Muhammmadiyah Kemiri, Lolos Verifikasi Sekolah Baru, Sekolah Muhammadiyah Purworejo, Muhammadiyah Purworejo
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: Daerah



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website